[Review film] “Dolittle” kisah perjalanan bersama hewan-hewan unik

[Review film] “Dolittle” kisah perjalanan bersama hewan-hewan unik

KEDIAMANNYA YANG KEMBALI TERUSIK

Setelah 7 tahun larut dalam kesedihan sepeninggal istrinya, kediaman Dolittle kembali terusik oleh seorang bocah yang meminta bantuannya untuk mengobati seekor tupai. Binatang tersebut terluka karena dirinya tidak sengaja mengenainya ketika disuruh ikut berburu oleh sang ayah.

Bersamaan dengan itu, putri dari Ratu Inggris datang meminta bantuan Dolittle untuk mengobati ibunya yang tengah jatuh sakit. 

Hingga akhirnya mau tak mau Dolittle pergi bertualang dengan para hewan miliknya dan asisten mudanya. Mereka melakukan pelayaran ke pulau mitos untuk mencari obat bagi ratu. 

 

HEWAN-HEWAN YANG NYENTRIK DAN AJAIB

 

dolittle-2

 

Selama dalam petualangannya, kita akan melihat berbagai macam hewan yang unik dan menarik dari film ini.

Seperti beruang kutub yang selalu kedinginan, bebek kecil yang selalu bersemangat, burung beo yang menjadi penasihatnya sejak lama, dan gorilla yang pemalu.

Menjadi pemandangan yang cukup jenaka ketika Dolittle bercakap-cakap dengan mereka.