Animasi Stop Motion adalah animasi yang menggabung-gabung kan beberapa gambar yang kemudian dirangkai menjadi 1 video. Mungkin karena pembuatannya yang lumayan lama dan juga harus sedetail mungkin, animasi jenis ini dikategorikan sebagai animasi jenis kuno, karena hanya beberapa animator yang menggunakan jenis animasi ini untuk membuat film. Pas banget jika kamu pecinta animasi ini, berikut rekomendasivbeberapa software stop motion yang perlu kamu pakai.
Akan tetapi, menurut Krisha Studio. Animasi stop motion merupakan salah satu animasi dengan sumber konversi terbesar dalam dunia marketing pada tahun 2020 lalu.
Setelah kemarin kita membahas tentang fakta menarik animasi stop motion, kali ini mimin mau share beberapa software untuk pembuatan animasi stop motion nih, kali aja kan kamu bisa nyoba-nyoba buatnya dan bisa jadi animator hehe…:D
2. Fakta Menarik Animasi Stop Motion
3. Jenis Jenis Komik dan Sejarah Komik
4. Skill yang Harus Dikuasai Animator
5. Membuat Animasi 3D? Pahami ini terlebih dahulu
6. Belajar Modelling Animasi 3D Untuk Pemula
7. Tips-Tips Ampuh Mengatasi “Overthinking”
8. Cara Mendaftar Di Kelasanimasi.com
5 REKOMENDASI SOFTWARE UNTUK STOP MOTION
-
FotoMorph
Kegunaan software ini adalah bisa membuat efek suatu objek menjadi berubah secara perlahan-lahan menjadi objek lain. Atau dibuat dengan cara dengan 2 gambar yang kemudian menjadi 1. Simple nya seperti menggabungkan beberapa gambar menjadi satu video bergerak dengan urutan yang sudah ditentukan.
-
Pivot Animator
Kamu tau kan animasi stickman? Nah software ini pada dasarnya software ini digunakan untuk menciptakan animasi stickman 2D. Dengan konsep mengatur gerakan-gerakan stickman dengan mengatur posisi dan gerakan.
Tapi.. kamu juga bisa membuat animasi dengan software ini, dengan tambahan efek” animasi stickman
-
Windows Movie Maker
Dilihat dari namanya sudah tertebak ya, software ini merupakan bagian dari Microsoft sejak rilisnya Windows ME tahun 2000. Aplikasi ini memiliki tampilan yang sederhana dan untuk mengeditnya pun cukup simple, jadi memudahkanmu untuk membuat animasi stopmotion.
-
Abrosoft FantaMorph
Software ini memiliki kesamaan fungsi dengan FotoMorph, dengan menggabungkan beberapa gambar menjadi 1 animasi bergerak. Kelebihan dari software ini adalah kamu bisa memasukan file video (eksport) dengan format AVI, Flash, GIF dan format lainnya.
-
AnimatorHD
Jika umumnya membuat animasi stop motion itu dalam bentuk 2D, software ini bisa membuatnya secara 3D. Kamu pernah kan, nonton bioskop atau film yang menggunakan kacamata khusus? Jadi jika kamu membuat animasi disini, maka gambar yang dihasilkan bisa terlihat realistis dan juga keren!.
~
Nah itulah 5 software untuk membuat animasi stop motion, software mana yang akan kamu pilih? hehe.. tapi perlu diingat ya gaes, software hanyalah alat yang digunakan untuk menuangkan kreatifitas kamu. Jadi sisanya tergantung kreatifitas kamu 😀
Mau buat animasi juga? atau naikin skill animasi? Klik aja banner dibawah!